Rabu, 16 Februari 2011

Eclair

Bahan

  • 100 gr tepung terigu protein tinggi
  • 200 ml air
  • 50 gr mentega
  • 50 gr margarin
  • 1/4 sdt garam
  • 3 butir telur
Vla
  • 250 ml susu cair
  • 75 gr gula pasir
  • 25 gr tepung maizena
  • 2 butir kuning telur
  • 1 sdt vanili
Hiasan
  • 50 gr dark cooking chocolate, tim hingga meleleh
  • 50 gr butter cream
  • sukade secukupnya
Cara Membuat
  1. rebus air, mentega, margarin dan garam hingga mendidih. Lalu, masukkan tepung terigu, aduk hingga kalis dan tidak lengket di panci. Angkat. Diamkan hingga hangat-hangat kuku.
  2. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok dengan mixer hingga rata.
  3. Siapkan piping bag. Masukkan adonan ke dalam kantung. Siapkan loyang datar yang sudah diolesi margarin dan ditaburi tepung. Semprotkan adonan dengan bentuk lonjong.
  4. Panggang dalam oven dengan suhu 200 derajat celcius selama 15 menit hingga matang sempurna. Angkat dan dinginkan.
  5. Membuat Vla: Campur semua bahan vla lalu masak di atas api sedang sambil di aduk-aduk hingga mengental dan meletup. Angkat. Dinginkan dan masukkan ke dalam kantung semprot.
  6. Belah eclair di tengah, isi dengan vla, lalu hias dengan coklat dan sukade
  7. segera sajikan

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar