Selasa, 08 Oktober 2013

Video Dotch Cooking Showdown Episode Katsudon vs Curry Rice

Dotch Cooking Showdown ini sejenis acara masak memasak Jepang. Nah kali ini kita tidak hanya memberikan videonya untuk ditonton, tapi akan kasih juga perkiraan bahan dan resepnya (tapi bukan takaran bahannya yah). Oya, di acara ini bahan dan teknik memasaknya sangat berkualitas. Jadi untuk masakan rumahan bisa disesuaikan aja yah sesuai kemampuan dan persediaan bahan. Bumbu yang dipakai juga mungkin bisa dikira-kira sendiri sesuai selera.

Japan Curry Rice ( Nasi Kari khas Jepang)

pic: video


Note: ini sekaligus sebagai resep dasar kari khas Jepang yang bisa digunakan saat kita tidak menemukan Curry Block yang digunakan di resep kari khas Jepang.

Bahan
  • Daging sapi
  • Kentang, kukus atau rebus terpisah. Potong-potong.
  • Jamur, iris-iris kemudian ditumis
  • Rakkyo (acar bawang/pickled scallion)
  • Bawang bombay, cincang halus
  • Wortel, parut
  • Batang seledri, cincang halus
  • Bubuk kari
  • Pisang dan apel, blender halus


Cara membuat

  1. Panggang daging sapi sebentar lalu rebus perlahan dengan api kecil dalam air kaldu hingga empuk. Masak kurang lebih sekitar 3 jam. Angkat, dan potong-potong.
    • Note: di video koki membuat lagi kaldu sapi terpisah menggunakan tulang sapi, tomat, bawang bombay, wortel, dan batang seledri. Masak dengan api kecil selama 8 jam. Kalau mau lebih praktis daging sapi yang akan digunakan bisa sekalian dimasak di kaldu ini, tidak perlu dimasak terpisah.
  2. Tumis bawang bombay dengan api kecil-sedang hingga terkaramelisasi (berwarna cokelat tua nyaris kehitaman).
  3. Tambahkan wortel dan seledri, aduk rata. Tambahkan bubuk kari. Aduk rata.
  4. Tambahkan air kaldu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk rata. Tambahkan kaldu hingga mencapai kekentalan yang diinginkan.
  5. Tambahkan pisang dan apel yang sudah dihaluskan. Aduk rata.
  6. Saring kuah kari yang sudah jadi agar kari lebih halus. (Opsional) masak lagi dengan api kecil-sedang.
  7. Masukkan potongan daging, kentang, jamur. Masak lagi sebentar, sajikan bersama nasi.

Katsudon

pic: video


Catatan: Katsudon non-halal karena dagingnya adalah daging babi. Untuk versi halalnya gunakan daging sapi atau ayam.

Bahan

  • Daging fillet
  • Roti untuk bread crumbs
  • Bawang bombay, iris kasar
  • Telur
  • Saus Katsudon: bonito, kelp (ganggang laut), dried scallop, dried shrimp.
  • Tepung terigu
  • Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat:

  1. Bumbui daging dengan garam dan merica. Lapisi dengan tepung terigu, lalu lapisi dengan telur, lapis lagi dengan tepung roti hingga tertutup semua.
  2. Goreng di minyak panas hingga kecoklatan dan matang. Angkat, tiriskan, potong-potong.
  3. Di wajan datar kecil masukkan bawang bombay dan sausnya, tutup dan masak di api kecil hingga mendidih.
  4. Masukkan daging katsu yang sudah dipotong-potong. Tutup, dan masak sebentar.
  5. Kocok telur, masukkan setengah bagian ke dalam wajan. Tutup dan masak lagi sebentar.
  6. Tuang lagi setengah bagian telur, tambahkan daun mitsuba (atau daun bawang sesuai selera). Masak lagi 10 detik, sajikan di atas nasi.







Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar