Sabtu, 07 Januari 2012

Kuping Gajah

kue kering

Bahan
  • 500 gr tepung terigu
  • 150 gr gula halus
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 2 butir telur ayam, kocok
  • 1 sdm minyak goreng
  • 100 cc air
  • 1 1/2 sdm cokelat bubuk
  • minyak untuk menggoreng

Cara Membuat
  • Campur gula, garam, dan vanili, aduk rata. Tambahkan telur yang sudah dikocok, aduk rata. Tambahkan minyak, aduk rata. Bagi adonan menjadi dua.
  • Bagi tepung terigu menjadi dua bagian, ambil 1 sdm tepung terigu dari bagian yang satu, tambahkan ke bagian satunya. Campur tepung terigu dengan masing-masing bagian campuran gula dan telur. Tambahkan cokelat bubuk pada campuran yang sudah dikurangi tepungnya.
  • Tuangi masing-masing dengan 500 cc air, uleni hingga licin dan tidak lengket di tangan.
  • Giling tipis setebal 1mm. Tangkuplan keduanya lalu gulung padat. Bungkus dengan plastik dan masukkan ke dalam lemari es selama 1 jam hingga adonan mengeras.
  • Iris tipis adonan sekitar 2 mm tebalnya. Tipiskan lagi. goreng dengan minyak panas hingga kering dan matang. Angkat dan tiriskan.

Artikel Terkait



Tidak ada komentar:

Posting Komentar