Bumbu
- 1/2 sdt bubuk kayu manis
- 4 kapulaga polong
- 1 sdt ketumbar bubuk (biji ketumbar)
- 1/4 sdt bubuk cengkeh
- 1 sdt biji lada hitam
- 1 sdt jintan bubuk (atau jintan untuh jika suka)
- 1 sdt bubuk cabe
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt garam
- cincangan cabe rawit (jika suka pedas)
- 3 lembar daun salam
- 5 siung bawang putih, cincang
- 1 ruas kecil jahe, kupas dan cincang
Bahan lain
- 1/2 cup plain yoghurt (tanpa rasa)
- 1 cup daun ketumbar cincang
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 2.8 ons Bawang bombay goreng Fried onion (optional)
- 3 cup beras basmati
- minyak zaitun/minyak goreng
- 1 1/5 pound ayam tanpa kulit dan tulang, potong sedang
- 1-2 sdt saffron (optional)
cara membuat
- siapkan mangkok, masukkan ayam, cacahan bawang putih dan jahe, bahan bumbu, yoghurt, 1/2 bagian daun ketumbar, air jeruk nipis, dan 1/2 bagian bawang bombay goreng. Campur dan aduk rata. Tutup dengan plastik. Simpan dalam lemari es selama menyiapkan nasi.
- Siapkan mangkok, masukkan beras basmati ke dalam mangkok. Rendam dengan air dingin kira-kira hingga 1/2 inci di atas beras. Rendam selama 15 menit. saring setelah selesai.
- didihkan 6 cup air di dalam panci, beri sedikit garam sebagai perasa. masukkan beras ke dalam panci, ratakan. Masak beras selama 5-8 menit sampai beras setengah matang.Tes beras, beras basmati yang sudah setengah matang, teksturnya masih renyah tapi mudah dipatahkan dengan dua jari.Angkat dan saring.
- Ambil ayam dari kulkas. Siapkan panci ukuran sedang atau besar. Didihkan ayam dengan api kecil selama 5 menit.
- Masukkan nasi setengah matang ke dalam panci ayam. Ratakan nasi, jangan dicampur (buat seperti berlapis dengan ayam di bagian bawah). Jangan dipadatkan agar uap bisa keluar dengan lancar.
- Taburkan sisa daun ketumbar di atas nasi, kemudian taburkan bawang bombay goreng di atasnya. Taburkan saffron jika ada.
- Tutup. Masak dengan api kecil selama 15 sampai 20 menit. Cek apakah sudah matang dengan mencicipinya setelah 15 menit. Lanjutkan sebentar jika belum matang.
- Bisa juga menambahkan kismis atau kacang mede pada lapisan atasnya jika suka.
Note: Jika tidak punya bawang bombay goreng seperti pada resep bisa gunakan bawang bombay biasa yang ditumis hingga kecoklatan terlebih dahulu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar